COMPFEST X, Depok – 27 April 2018, telah dilaksanakan Seminar OrganizeIT sebagai salah satu rangkaian acara Grand Launching COMPFEST X. Seminar dilaksanakan di Aula Terapung, Perpustakaan Pusat Universitas Indonesia. OrganizeIT kali ini mengangkat tema tentang Cloud Computing dan bagaimana memaksimalkan pemanfaatan Cloud Computing dalam sebuah industri. Seminar dimulai pada jam 14:10 WIB dengan Muhammad Mufid Luthfi, Chief Marketing Officer of IDCloudHost.com, sebagai moderator dan Alex Budiyanto, Chairman of Indonesia Cloud Computing Association, sebagai pembicara.
Seminar dibuka oleh moderator dilanjutkan dengan penyampaian materi seminar oleh pembicara. Materi seminar diawali dengan sejarah dari Cloud Computing itu sendiri. Selanjutnya, dijelaskan pula mengenai perbedaan antara Cloud Computing dan Conventional. Jika dibandingkan dengan Conventional, Cloud Computing terbukti lebih efisien terutama dari segi biaya dan kinerjanya.
Lalu, mengapa Cloud Computing itu penting? Sebagai suatu infrastruktur dalam perubahan digital, Cloud Computing menjadi salah satu solusi dari permasalahan yang timbul akibat perkembangan zaman. Dewasa ini, teknologi hadir sesuai dengan kebutuhan masyarakat luas. Seperti Cloud Computing, yang mendefinisikan ‘awan’ sebagai penghubung antara perangkat satu dengan yang lain. Cloud Computing memungkinkan kita untuk menyimpan atau membagikan data lewat internet sesuai kebutuhan.
Walaupun Cloud Computing sangat dibutuhkan saat ini—ibaratnya sudah melekat ke diri kita menjadi sebuah kebutuhan primer—menurut Alex Budiyanto masih ada kendala utama di Indonesia yaitu kurangnya sumber daya manusia di industri teknologi informasi. Bukan hanya di bidang Cloud Computing namun juga di industri lain.
“Maka dari itu di COMPFEST X ini kita perlu educate, dengan harapan yang terlibat dalam acara ini, khususnya mahasiswa, bisa lebih memahami tentang Cloud Computing sehingga dapat membuat inovasi-inovasi ataupun mempelajari teknologi-teknologi yang berhubungan dengan Cloud Computing. Pada akhirnya, saat lulus kuliah nanti mereka sudah siap untuk berkerja di industri Cloud Computing.” Ujar Alex Budiyanto ketika ditanya harapannya setelah menjadi pembicara di Seminar OrganizeIT kali ini.
Ikuti perjalanan COMPFEST X melalui media sosial kami di Instagram @COMPFEST, Twitter @COMPFEST dan situs utama kami compfest.web.id. (Press/Mela)