Bagaimana Memilih Antara Wireless Charging dan Wired Charging?
Posted on May 15, 2019

Wireless charging telah ada selama beberapa tahun dan semakin populer. Wireless charging, yang dulu merupakan fitur khusus, sekarang menjadi standar pada banyak smartphone. Selama bertahun-tahun, Apple adalah perusahaan yang paling terkenal pembuat wireless charger dan dengan datangnya iPhone X dengan kemampuan wireless charging-nya, wajar untuk mengatakan kemampuan ini telah benar-benar lepas landas.

Meskipun wireless charging menguntungkan dalam banyak situasi, tetapi itu tidak selalu berguna setiap saat. Pilihan antara menggunakan wireless charger atau wired charger tergantung pada kebutuhan masing-masing. Sederhananya, wired charger adalah tentang kecepatan dan wireless charger adalah tentang kenyamanan.

Wired charging lebih baik ketika Anda tidak memiliki banyak waktu

Jika Anda ingin mendapatkan daya paling banyak untuk ponsel Anda secepat mungkin, tetap gunakan wired charger. Jika Anda menggunakan smartphone yang relatif baru, Anda harus menggunakan pengisi daya USB-C PD cepat yang dipasangkan dengan kabel USB-C. Port USB-C bulat dengan cepat menggantikan port USB-A yang telah Anda andalkan selama bertahun-tahun. Port USB-C dapat menawarkan lebih banyak daya untuk pengisian daya yang lebih cepat. Seberapa cepat daya yang dimiliki tergantung pada ponsel yang Anda gunakan. Manfaat lain dari wired charging adalah Anda dapat menggunakan ponsel untuk waktu yang lama saat sedang pengisian daya.

Wireless charger lebih simple namun lambat

       Meskipun wireless charging lebih lambat, mereka menawarkan jenis kenyamanan yang berbeda: yaitu sangat mudah digunakan. Salah satu manfaat besar wireless charging adalah betapa mudahnya untuk hanya meletakan ponsel di bantalan Qi dan mendapatkan daya. Tidak perlu meraba-raba dalam gelap atau menyalakan lampu untuk menemukan kabel. Daripada mencari kabel yang tepat dan stopkontak di beberapa sudut, kita hanya akan mencari permukaan yang tepat dan logo Qi yang sudah dikenal untuk menghidupkan ponsel kita.

Wired charger lebih mudah untuk dibawa

       Meskipun beberapa bantalan wireless charger cukup kecil untuk masuk ke dalam koper atau tas Anda, itu tidak sama dengan hanya melilitkan kabel dan menyelipkannya saat bepergian. Wired charger juga memberi Anda lebih banyak kebebasan untuk menggunakan ponsel di tempat tidur saat pengisian daya.

Wireless charger memiliki desain yang menarik

         Wireless charger dapat dibuat menjadi lampu, meja, kursi. Lapisan atas dari wireless charger juga terbuat dari bahan yang beragam seperti gabus, kayu, marmer, kulit yang dapat disesuaikan dengan selera masing-masing pengguna. Ini menjadikannya pilihan yang sempurna untuk diletakkan di rumah Anda karena Anda dapat memilih desain yang cocok dengan dekorasi rumah Anda. (Editorial Marketing/Edina)

Source: https://www.mikolmarmi.com/products/wireless-charger-1

 

Source:

https://www.nytimes.com/2019/03/12/smarter-living/wirecutter/how-to-choose-wired-wireless-charging-phone.html

https://www.nonstopproducts.com/blog/2018/7/24/wired-vs-wireless-charging

https://www.ipitaka.com/blogs/news/wireless-charging-vs-wired-charging-which-one-is-better

Editorial Marketing / Edina

© 2019 COMPFEST