Masa Depan Virtual Assistant
Posted on May 22, 2018

Hai, Futurist! Kalian pasti tidak asing lagi, kan dengan virtual assistant yang ada di perangkat elektronik sehari-hari? Kali ini, COMPFEST X akan membahas tentang virtual assistant yang dikembangkan oleh Google. Virtual Assistant yang dapat digunakan di smartphone hingga mobil ini memiliki maskot Artificial Intellegent kebanggaan, yaitu Allo. Baru-baru ini Google melakukan konferensi pengembangan perangkat lunak yaitu Google I/O dan menampilkan beberapa fitur masa depan dari Google Assistant yang sangat menarik!

Bagian paling penting dari setiap virtual assistant adalah suara. Oleh karena itu, Google telah mengembangkan pemahaman bahasa pada Allo. Sehingga Futurist bisa berkomunikasi dengan Google Assistant ini layaknya obrolan sehari-hari nantinya. Hasil dari pengembangan ini memungkinkan Futurist tidak perlu lagi menyebutkan “Hi Google” untuk berkomunikasi dengan Google Assistant. Selain itu, dengan menggunakan teknologi AI dan WaveNet, Google Assistant juga dilengkapi dengan enam pilihan suara baru yang akan menemani aktivitas dari Futurist sekalian.

Bukan hanya suara baru, Google Assistant telah dikembangkan sehingga bisa membaca situasai dari lawan bicaranya dan membalas percakapan dengan lebih natural! Pada Google I/O 2018, Google memperlihatkan kehebatan suara dari Google Assistant dengan menelpon bagian reservasi dari sebuah Barber Shop. Ketika melakukan telepon tersebut, Google Assistant bahkan dapat membalas percakapan dengan nada layaknya manusia dengan memperhatikan nada bicara dan kosa kata yang diucapkan dari orang tersebut! Ketika reservasi telah dibuat, Google Assistant akan langsung menambahkan kegiatan tersebut di Google Calender pada smartphone.

Hal menarik lainnya dari Google Assistant yang disampaikan pada acara Google I/O 2018 adalah  fitur rutinitas kustom. Dengan fitur ini, Futurist bisa melakukan berbagai hal hanya dengan satu perintah. Contohnya, ketika  menyebutkan “Hai google, makan malam telah siap” maka Google Assistant akan memutarkan lagu kesukaan mu, lalu memberitahukan orang – orang dirumah bahwa makanan telah siap dan mematikan televisi! Fitur ini akan membantu Futurist untuk melakukan berbagai hal sekaligus dalam satu waktu.

Selain dari segi suara, Google juga mengembangkan Google Assistant kedalam aplikasi Google lainnya. Salah satu yang telah dikembangkan adalah kolaborasi dengan aplikasi Google Maps. Disini, Google Assistant akan menemani Futurist semua selama berkemudi. Ketika sedang mengendara menggunakan Google Maps, Futurist bisa meminta Google Assistant untuk memutarkan musik hingga membacakan e-mail masuk dan mengirimkan balasan dari e-mail tersebut tanpa meninggalkan navigasi yang sedang berjalan.

Bagaimana, Futurist? Pasti sekarang sudah tidak sabar kan menunggu launching fitur-fitur tersebut kan? Ikuti terus perkembangan teknologi yang ada di sekitar bersama COMPFEST X melalui media sosial kami di Instagram @COMPFEST, Twitter @COMPFEST, dan situs utama kami compfest.web.id. (Press/Dela)

Referensi:
https://www.blog.google/products/assistant/io18/
https://en.wikipedia.org/wiki/Google_Assistant
https://assistant.google.com/intl/en_us/#?modal_active=none

© 2019 COMPFEST